http://www.google.com/ig/adde?moduleurl=http://hosting.gmodules.com/ig/gadgets/file/113335398898236269352/facebook-chat-3.xml&source=imag

Senin, 14 Juni 2010

Demam Piala Dunia 2010

Bulan Juni 2010 Ini memang bulannya demam bola, dimana perhatian orang-orang yang gila bola tertuju ke Afrika Selatan, tak terkecuali di indonesia ini. dari kalangan orang-orang awam, artis, sampai masuk kekalangan pemerintahan. Segala daya dilakukan untuk dapat menyaksikan tim favorit mereka yang akan bertanding, seperti yang terjadi di sebuah desa di sukabumi jawa barat, masyarakat disana rela merogoh kocek 1 juta sampai 3 juta hanya untuk membeli parabola supaya dapat menonton piala dunia. Di Kota-kota besar banyak sekali Cafe-cafe, Restoran, Rumah makan, bahkan di tepi-tepi jalan mereka sulap jadi Area untuk Nonton Bareng.



bukan hanya menonton pertandingan yang mejadi daya tarik piala dunia ini, melainkan juga pernak-pernik resmi yang dijual seperti maskot boneka zakumi, bola jabulani, dan lain-lain. produsen-produsen terkenal juga berlomba-lomba membeli brand nama piala dunia untuk diikut sertakan dalam memasarkan produk mereka, seperti yang dilakukan coca cola, castrol, dan lain-lain. begitu juga hak siar secara live pertandingan-pertandingan dipiala dunia, beruntung bagi MNC yang mendapat hak siar untuk Indonesia dimana RCTI dan GLOBAL TV sebagai televisi yang secara bergantian menyiarkan secara live seluruh pertandingan piala dunia Afrika Selatan 2010 dari mulai pembukaan sampai laga final yang akan di gelar 11 juli nanti. Inilah gelaran akbar yang paling dinanti penggila sepak bola di seluruh penjuru dunia dan paling banyak menyedot perhatian jutaan pasang mata. piala dunia kali ini juga merupakan sejarah bagi Benua Afrika khususnya Afrika Selatan dalam menyelenggarakan even terakbar di jagat raya ini.


semoga INDONESIA bisa menjadi kontestan atau tuan rumah piala dunia suatu hari nanti.
amin. . . . .
Salam Bola Mania . . . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Blog Saya

Say Hello


ShoutMix chat widget